Sinergi Pecalang dan Linmas Cegah Terjadi Curamor Lagi di Hari Raya
22 November 2021 08:42:20 WITA
Tidak seperti biasanya, motor para pengunjung Pantai Lotus tampak terpakir rapi. Pecalang dan Linmas membantu menjaga keamanan Pantai Lotus sejak adanya kasus curanmor di Pantai Lotus pada Galungan Lalu.
Gatra Dencarik. Curanmor yang sempat terjadi di kawasan Pantai Lotus Desa Dencarik pada tanggal 11 November lalu mengakibatkan motor Honda Vario warna hitam milik salah satu warga Desa Dencarik raib.
Dengan adanya kejadian tersebut, maka pihak Pemerintah Desa Dencarik dan Kelian Desa Adat melaksanakan rapat yang dihadiri oleh Perangkat Desa, Prajuru Adat, Ketua Linmas dan Ketua Pecalang. Rapat membahas tentang keamanan yang ada di Desa Dencarik yang juga bertepatan dengan adanya hari raya Kuningan terutama di wilayah Pantai Lotus. Pantai Lotus sendiri merupakan pantai yang banyak dikunjungi yang tentunya bukan hanya warga lokal melainkan juga warga desa lain.
Diputuskan hasil rapat pada Kamis, 18 November lalu bahwa dilaksanakan penjagaan selama 2 hari oleh Linmas dan Pecalang di area Pantai Lotus.
Bersinerginya antara Linmas dan Pecalang dalam peranan menjaga ketertiban dan keamanan yang ada di Desa Dencarik terutama di Pantai Lotus. Beberapa titik rawan kemalingan baik di area pintu masuk, barat, timur Pantai Lotus menjadi focus penjagaan yang dilakukan pada Umanis Kuningan, 21 November kemarin.
Sementara itu, masyarakat yang berkunjung memberikan apresiasi terhadap inisatif penjagaan ini. Sebanyak 18 personel diturunkan dalam penjagaan ini. Sampai akhir penjagaan, kondisi aman dan terkendali. (Hendra/ktr)
Komentar atas Sinergi Pecalang dan Linmas Cegah Terjadi Curamor Lagi di Hari Raya
Formulir Penulisan Komentar
Layanan Mandiri
Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.
Masukkan NIK dan PIN!
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Jumlah Pengunjung |