Putu Astawa:"Hanya ucapkan sukseme irage tetep menyame lan saling suport "

Pemdes Dencarik 21 Mei 2022 21:55:42 WITA

Keakraban ketiga calon sesaat sebelum tes dilaksanakan di Kantor Camat Banjar.  Putu Agus Kusuma Yasa (kiri), Putu Astawa (tengah), Putu Swartana (kanan).

 

 

Gatra Dencarik. Setelah melewati beberapa tahap penjaringan dan penyaringan perangkat desa Dencarik Kelian Banjar Dinas Lebah, Jumat (20/05) kemarin pagi, para calon mengikuti tahap seleksi. Tahap seleksi ini dilangsungkan di Kantor Camat Banjar.

Sebanyak tiga orang yang mengajukan berkas permohonan menjadi Kelian Banjar Dinas Lebah, setelah melewati proses pemeriksaan dokumen oleh panitia dinyatakan ketiganya lolos administrasi. Tiga calon tersebut antara lain Putu Swartana, Putu Astawa dan Putu Agus Kusuma Yasa.

Ketiga calon pemimpin Banjar Dinas Lebah ini telah hadir sebelum tahap seleksi dimulai pada pukul 09.00 wita. Tahap seleksi ini difasilitasi oleh Dinas PMD Kabupaten Buleleng di Aula Kantor Camat Banjar dan dibuka oleh Camat Banjar I Made Mardika,SE.

Dalam arahannya calon peserta harus tahu dan memahami wilayahnya dan selanjutnya agar mengerti IT dalam menjalankan pemerintahan, yang nantinya akan bersaing di pasar global.

Tahap seleksi sendiri dibagi menjadi 2 sesi yaitu tes tulis dan wawancara dimana bobot tes tulis sebesar 40% sedangkan 60% untuk tes wawancara.

Pada kesempatan ini, Kepala Bidang Pemerintahan Desa, I Gede Suartama, SE didampingi Analis Kebijakan Ahli Muda I Rai Gede Arisudana, ST dan staf menjadi pelaksana tahap seleksi ini.

Permohonan fasilitasi saat tahap seleksi kepada Dinas PMD Kabupaten Buleleng merupakan langkah cerdas panitia penjaringan dan penyaringan perangkat desa Dencarik Kelian Banjar Dinas Lebah untuk menjaga netralitas tahapan ini.

Pada tes wawancara, tiga panelis disiapkan oleh panitia. Tidak tanggung-tanggung Kabid Pemdes I Gede Suartama, SE, Kepala Seksi Pemerintahan Kantor Camat Banjar I Gusti Bagus Sarpa Wijaya,SE dan Ketua BPD Dencarik Ida Bagus Ngurah, SPd menjadi panelis untuk menilai jawaban setiap calon.

Setelah istirahat siang, selanjutnya tahap tes tulis digelar. Soal tes sendiri disiapkan oleh Dinas PMD Kabupaten Buleleng. Berdasarkan informasi yang diperoleh setelah tes tulis selesai, soal yang diberikan sebanyak 50 soal dengan jenis pilihan ganda. Sementara mengenai kisaran soal tidak jauh-jauh dari undang-undang desa, tentang Susunan Organisasi dan Tata Kerja (SOTK) Pemerintah Desa dan permasalahan-permasalahan yang umum ditemui kelian banjar dinas atau kadus selaku pelayanan kepada masyarakat.

Jawaban hasil tes tulis oleh panitia dilakukan langsung di depan calon serta dikoreksi langsung oleh staf Dinas PMD Kabupaten Buleleng dan Kantor Camat Banjar.

Setelah menyelesaikan kedua tahap seleksi, hasil tes ketiga calon diumumkan oleh Putu Sweca selaku ketua panitia penjaringan dan penyaringan perangkat desa Dencarik Kelian Banjar Dinas Lebah . Adapun hasilnya sebagai berikut. 

Berdasarkan hasil tersebut, Putu Astawa memperoleh total poin paling tinggi sehingga lolos menjadi Kelian Banjar Dinas Lebah yang baru menggantikan Putu Suteja yang telah memasuki masa purna bakti tanggal 2 Maret lalu.

Selanjutnya berdasarkan hasil seleksi ini, selanjutnya Perbekel Dencarik akan menindaklanjuti dengan mengajukan permohonan Rekomendasi Camat Banjar sebagai dasar penerbitan SK Perbekel untuk pengangkatan Perangkat Desa Kadus Banjar Lebah Desa Dencarik.

Sementara itu menanggapi hasil seleksi ini, Putu Swartana dan Putu Agus Kusuma Yasa menerima dengan legowo hasil tes hari ini. Putu Astawa yang berhasil  memperoleh skor tertinggi diberikan waktu oleh panitia untuk memberikan tanggapan. Dalam tanggapannya meminta kepada rekan-rekannya itu bahwa jangan karena hasil tes hari ini memutus persahabatan sebelumnya serta memohon dukungan saat menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat nanti. (ngr/adm)

Komentar atas Putu Astawa:"Hanya ucapkan sukseme irage tetep menyame lan saling suport "

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

TK Desa Dencarik

Widya Kumara Sari

Mari Dukung UMKM

Belanja Online di

Website BUMDesa

Bina Usaha Mandiri

LAYANAN PENGADUAN

PENGUNJUNG ONLINE

CUACA HARI INI

Lokasi Dencarik

tampilkan dalam peta lebih besar